Fakfak – Bupati Fakfak Untung Tamsil telah menegaskan akan kembali (come back) maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Fakfak 2024.

Untung Tamsil mengaku, dirinya tetap memilih maju bersama Yohana Dina Hindom, yang saat ini Wakil Bupati Fakfak dengan Jargon “UTAYOH” (Untung Tamsil-Yohana Hindom).

“Saya masih maju bersama mama Yohana Dina Hindom dalam Pilkada 2024,” ujar Bupati Untung Tamsil kepada media ini di Fakfak, Jumat (5/1/2024).

Untung Tamsil juga mengakui masa kepemimpinannya bersama Yohana Hindom belum bisa menjawab tuntutan masyarakat sesuai Visi Misi “Fakfak Tersenyum” karena waktu kepemimpinannya sangat singkat tidak seutuhnya periode 5 tahun, namun ada perubahan yang sudah dirasakan masyarakat, itu pun meningkat.

“Mulai dari SDM, lancarnya investasi hingga pembangunan infrastruktur jaringan air bersih, listrik dan kita mendorong terus itu, walaupun belum semua tersentuh tetapi program air bersih dan jaringan listrik atau kebutuhan hidup manusia ini menjadi prioritas kami, dan saat ini secara terus menerus kami dorong,” jelasnya.

Sementara terkait rencana Visi Misi, kata Untung Tamsil akan ditingkatkan lagi dari periode pertama “Fakfak Tersenyum” menjadi “Fakfak Bersinar”.

“Visi Misi Fakfak Bersinar ini kita sesuaikan dengan beberapa program yang menjadi prioritas pembangunan Kabupaten Fakfak,” kata Bupati Untung Tamsil.

“Fakfak Bersinar lahir saat saya dan mama Yo (Yohana Hindom) berada di Kokas untuk meresmikan jaringan 4G LTE beberapa waktu lalu, saat kami berdua berdiri di atas pangung itu di hadapan kami bulan Purnama bersinar terang, dan ini menjadi suatu tanda sehingga inspirasinya dari situ,” ungkap Bupati Untung Tamsil. (pr)