Manokwari – Menjelang hari pencoblosan Pemilihan Umum (Pemilu) pada 14 Februari 2024 mendatang, Anggota Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB) Unsur Agama Katolik Drs. Yonas Hindom menghimbau masyarakat untuk menggunakan hal pilihnya dengan bijak.

Hal itu diungkapkan Drs Yonas Hindom saat berkunjung ke warga di Daerah Pemilihan (Dapil) Satu, Dua dan Tiga Manokwari, Provinsi Papua Barat, Jumat (9/2/2024).

“Saya minta bapak, mama yang punya hak pilih tanggal 14 Februari 2024 datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya. Ingat jangan Golput (golongan putih),” ujar Yonas Hindom.

Menurut Yonas Hindom, momentum pesta demokrasi lima tahunan ini harus dimanfaatkan dengan baik untuk menentukan calon pemimpin masa depan bangsa.

“Saya berharap mari kita semua menjaga Kamtibmas agara proses tahapan pada Pemilu 2024 dapat berjalan lancar, aman dan damai. Sekali lagi kita memilih putra-putra terbaik Indonesia sesuai dengan keinginan kita untuk Indonesia lebih sejahtera,” pintanya (pr)