Fakfak – Dalam upaya memperkuat integritas dan transparansi dalam proses penerimaan anggota Polri, Panitian Bantuan Penerimaan (Pabanrim) Polres Fakfak turut serta dalam kegiatan pengambilan sumpah dan penandatanganan pakta integritas, Jumat (7/3/2025).

Acara ini dipimpin langsung Kapolda Papua Barat, Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir, S.I.K., M.T.C.P melalui Zoom Meeting, menandakan komitmen kuat dalam menciptakan sistem rekrutmen yang jujur, adil, dan bebas dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN).

“Polri sebagai institusi penegak hukum memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujar Wakapolres Fakfak, Kompol Henderjetha H.Yassu, SH.

Untuk menjalankan tugas ini dengan baik, diperlukan anggota yang tidak hanya kompeten secara teknis, tetapi juga memiliki integritas moral yang tinggi.

“Proses rekrutmen yang jujur dan adil menjadi langkah awal untuk memastikan bahwa calon anggota Polri memenuhi standar tersebut,” kata Wakapolres Kompol Henderjetha.

Pengambilan sumpah dan penandatanganan pakta integritas merupakan bentuk komitmen bersama untuk menegakkan prinsip-prinsip kejujuran, transparansi, dan akuntabilitas dalam setiap tahapan penerimaan anggota Polri.

Hal ini juga menjadi upaya untuk membangun kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri.

Pabanrim Polres Fakfak, sebagai bagian dari struktur Polri di wilayah Papua Barat, turut serta dalam kegiatan ini sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan Kapolda Papua Barat.

“Keikutsertaan mereka dalam pengambilan sumpah dan penandatanganan pakta integritas menunjukkan keseriusan dalam menjalankan tugas sesuai dengan aturan dan prinsip-prinsip yang berlaku,” jelasnya.

Melalui kegiatan ini, Pabanrim Polres Fakfak juga diharapkan dapat menjadi contoh bagi seluruh jajaran Polri di wilayahnya untuk senantiasa menjaga integritas dan profesionalisme dalam setiap tugas yang diemban. Hal ini sejalan dengan visi Polri untuk menjadi institusi yang modern, terpercaya, dan dicintai oleh masyarakat.

“Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk terus memperkuat sistem rekrutmen Polri yang lebih baik. Dengan komitmen yang kuat dari seluruh jajaran, termasuk Pabanrim Polres Fakfak, diharapkan proses penerimaan anggota Polri ke depannya dapat berjalan lebih transparan, akuntabel, dan bebas dari praktik-praktik yang merugikan,” harapnya.

Wakpolres Kompol Henderjetha berharap masyarakat juga  dapat turut serta mengawasi dan mendukung upaya Polri dalam menciptakan sistem rekrutmen yang jujur dan adil. Dengan demikian, kepercayaan publik terhadap institusi Polri akan semakin meningkat, dan Polri dapat menjalankan tugasnya dengan lebih efektif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Komitmen Pabanrim Polres Fakfak dalam mengikuti pengambilan sumpah dan penandatanganan pakta integritas merupakan langkah nyata dalam mendukung penerimaan Polri yang jujur dan adil. Melalui upaya ini, diharapkan Polri dapat terus memperkuat integritas dan profesionalisme, sehingga mampu menjadi institusi yang dipercaya dan diandalkan oleh seluruh lapisan masyarakat,” tandasnya. (pr)

Dapatkan berita terupdate dari PrimaRakyat.Com di: