SBB – Menjelang Tahun Baru, Polres Seram Bagian Barat mengadakan Press Release terkait laporan kinerja Polri selama tahun 2024.

Dalam hal ini Polisi sebagai Pengayom, Pelindung dan juga perlu mengungkapkan kinerja mereka baik atau buruk sehingga menjadi atensi ke depan.

Kapolres SBB AKBP Dennie. Andreas. Dharmawan, S.I.K saat memimpin Press Release juga mengatakan bahwa semenjak tahun 2024, Polres SBB menangani 260 kasus.

“Sebanyak 260 kasus ditangani Polres SBB disepanjang tahun 2024 dan sebagian besarnya dipicu oleh adanya konsumsi minuman keras (miras),” ungkap Kapolres di Aula Bhayangkara pada Selasa (31/12/24).

Kasus-kasus tersebut didominasi oleh kasus kejahatan konvensional sebanyak 257 kasus diantaranya kasus penganiayaan, pencurian, kekerasan bersama, dan pencabulan. “Untuk kasus lakalantas di tahun 2024 tercatat 18 kasus yang mengakibatkan empat orang meninggal dunia, luka berat 4 orang, dan luka ringan 14 orang,” ujarnya.

Selain itu, Kapolres juga mengatakan bahwa miras masih menjadi pemicu berbagai permasalahan sosial di masyarakat, sehingga diperlukan perhatian bersama agar situasi keamanan di wilayah hukum Polres Seram Bagian Barat tetap kondusif. “Kolaborasi dengan seluruh pihak sangat diperlukan agar terciptanya situasi yang baik sehingga mengurangi tindak kejahatan akibat miras”, ujarnya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Seram Bagian Barat AKP. Ardo Widiawan menambahkan berbagai upaya telah dilakukan Polres SBB untuk mencegah peredaran miras di masyarakat.

“Selama ini kita mengadakan sweeping untuk semua jenis kendaraan baik bus maupun truk yang bertujuan ke Ambon, selain itu kita juga terus berkoordinasi dengan Pemda agar dapat menerbitkan perda tentang peredaran miras”, ungkap Ardo

Kapolres juga mengatakan bahwa untuk kasus-kasus yang belum terselesaikan akan menjadi PR buat Polres SBB. “Dengan berakhirnya tahun 2024, bukan berarti kasus-kasus yang belum terselesaikan kita tutup, melainkan menjadi PR buat para Kasat agar di tahun berikutnya peningkatan kinerja menjadi lebih baik lagi,” ungkapnya.

Diakhir kegiatan tersebut, Kapolres juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten SBB agar dapat menjaga ketertiban dan keamanan juga sehingga masuk tahun yang baru ini ada perubahan untuk semua orang. (gk/pr)