Jakarta – KPK RI dikabarkan sedang menyiapkan penyambutan spesial, atas agenda kehadiran Agus Theodorus alias AT, bos Utang Pihak Ketiga (UP3),APBD Kabupaten Kepulauan Tanimbar, di Jakarta.

Kepada media ini, Selasa (10/12/2024), sumber resmi dari Jakarta, yang tak ingin disebut namanya mengatakan, kasus korupsi uang negara dengan modus pembayaran UP3 di Tanimbar, Maluku, dibidik KPK RI.

Sejumlah proyek di era Drs. B. S. Temar, Bupati MTB (belum berganti nama Kabupaten Kepulauan Tanimbar tahun 2019), yang telah dikerjakan bos AT.

Proyek penunjukkan Langsung itu antara lain, Pekerjaan Penimbunan Lokasi Pasar Omele, Sifnana Saumlaki, senilai Rp.72.680.839.406.

Peningkatan Jalan & Land Clearing Terminal Pasar Omele senilai, Rp. 4.646.616.000.  Pembangunan 3 Unit Pasar Sayur sebesar, Rp.1.393.607.280.

Selain itu, Pekerjaan Cutting Bukit di areal Bandara Udara Mathilda Batlayeri sebanyak Rp. 9.105.649.800. Proyek ini dikerjakan tanpa lelang atau tender, kontrak dan kelengkapan dokumen proyek.

Tetapi di era Daniel. E. Indey, S. Sos, M.Si,  Dinas Perhubungan Tanimbar diperintahkan bayar Rp. 9.105.649.800, kepada ayah Ricky Jauwerissa , yang duet dengan dr. Juliana Chr Ratuanak, sebagai Paslon Bupati dan Wakil Bupati Tanimbar Nomor 3.

Terbaru, Pekerjaan Penimbunan Lokasi Pasar Omele desa Sifnana, Tanimbar Selatan, senilai Rp.72.680.839.406, rencana akan dibayar sebayak, Rp. 12.000.000 pada APBD Perubahan 2024, namun tak disetujui DPRD.

Diketahui, kunjungan KPK RI melalui Satuan Tugas Koordinasi Wilayah V KPK, kunjungi Kabupaten Kepulauan Tanimbar dari tanggal 10-12 April 2023. Sebalum kehadiran KPK RI, informan telah gulirkan isu kedatangan lembaga Rasua Negara ini. Namun dianggap nara sumbernya tidak kompeten.

Dian Patria, Ketua Tim Satgas secara tegas menyatakan, ada niat jahat secara koluktif dan konspiratif, yang disinyalir turut main dibalik pembayaran UP3, terang Patria.

Untung saja, saat pembayaran proyek Cutting Bukit Bandara Udara Mathilda Batlayeri, Lorulun Saumlaki, KPK terlambat datang di Tanimbar. Sebab itu bisa terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT).

Menurut sumber, foto dan profil bos AT sudah dikantongi lembaga Rasua Negara. Kehadiran salah satu pengusaha di Tanimbar yang punya UP3 terbanyak ini, dinantikan. Dan Bapak Theodorus akan disambut meriah di bulan Desember, bila tiba di Jakarta.

 Informasi akan kemunculan bos AT di Jakarta, kata dia, telah didapat melalui laporan inteligen dan informasi dari.para informan. Semua sudut Jakarta telah disiapkan smabut bos AT. Selamat datang, Bapak Theodorus,” tegas sumber. (bn/pr)

Dapatkan berita terupdate dari PrimaRakyat.Com di: