Fakfak – Komando Daerah Militer (Kodam) XVIII/Kasuari menggelar apel bersama berlangsung di Makodam Arfai, Distrik Manokwari Selatan, Manokwari, pada Senin (10/2/2025).

Apel ini dalam rangka penyerahan satuan dari Pangdam XVIII Kasuari yang lama, Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Haryanto, kepada Pangdam yang baru, Mayjen TNI Jimmy Ramoz Manalu.

Kolonel Inf Aswin Kartawijaya, Danrem 182/Jazira Onim, bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 182 PD XVIII/Kasuari, Ny. Yani Aswin Kartawijaya, turut menghadiri upacara serah terima jabatan yang dihadiri oleh seluruh pejabat utama (PJU) di lingkungan Kodam XVIII Kasuari.

Selain itu, acara ini juga diikuti oleh para Komandan Korem (Danrem), Komandan Distrik Militer (Dandim), Komandan Batalyon (Danyon), serta Komandan Satuan (Dansat) di wilayah Papua Barat dan Papua Barat Daya.

Pada acara tersebut, Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Haryanto, pejabat lama, secara simbolis menyerahkan tongkat komando kepada Mayjen TNI Jimmy Ramoz Manalu, pejabat baru.

Haryanto dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh jajaran yang telah mendukungnya selama menjabat di Kodam XVIII Kasuari.

Ia mengungkapkan, meskipun Kodam Kasuari masih terbilang baru dan banyak tantangan yang harus dihadapi, namun dirinya berharap agar setiap prajurit tetap memacu diri, meningkatkan disiplin, dan membangun kemampuan diri.

“Bangun kemampuan diri walau banyak hal yang tidak menyenangkan, namun harus tetap disiplin dan meningkatkan kemampuan diri,” ujar Haryanto.

Dengan berakhirnya masa jabatannya, Haryanto berharap agar seluruh komando dan satuan di Kodam XVIII Kasuari memberikan dukungan penuh kepada pejabat baru, Mayjen TNI Jimmy Ramoz Manalu.

Sementara itu, Mayjen TNI Jimmy Ramoz Manalu yang kini memimpin Kodam XVIII Kasuari, menyampaikan, sertijab ini merupakan momen yang baik untuk melakukan pergantian kepemimpinan.

Ia berharap agar seluruh jajaran tetap memberikan dedikasi dan komitmen yang sama seperti yang telah diberikan kepada pejabat sebelumnya.

“Apa yang sudah diberikan pejabat lama, mari kita bantu dengan tulus dan ikhlas,” ungkapnya.

Pangdam XVIII Kasuari juga menyampaikan pesan dari Presiden Republik Indonesia, Jenderal (Purn) Prabowo Subianto, yang menyatakan kebanggaannya atas prestasi yang telah diraih oleh Kodam Kasuari.

“Presiden sangat mengapresiasi prestasi yang telah diberikan Kodam Kasuari kepada negara,” ujarnya.

Pangdam Jimmy Ramoz Manalu juga menambahkan, dengan adanya konsep dan terobosan yang akan diterapkan oleh Panglima TNI dan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), diharapkan Kodam XVIII Kasuari dapat terus berkembang dengan inisiatif dan inovasi.

 Ia mengajak seluruh prajurit untuk menyatukan hati dan pikiran demi mewujudkan tujuan yang diinginkan oleh pimpinan.

Acara dilanjutkan dengan kegiatan pisah sambut yang dihadiri oleh seluruh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan para tamu undangan, sebagai bagian dari tradisi militer untuk menyambut perubahan kepemimpinan yang baru.

Dengan semangat baru dan tekad yang kuat, Kodam XVIII Kasuari siap menghadapi tantangan yang ada dan terus memberikan kontribusi terbaik bagi bangsa dan negara. (rls/pr)